Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Puncak Guha Garut


GARUT. Kota ini sebetulnya punya resep lengkap untuk jadi kota wisata. Bicara wisata pegunungan, ada gunung Cikuray, Papandayan dan Gunung Guntur. Wisata air panas, kota ini punya puncak Darajat dan wisata Cipanas. Mau santai di pantai, kota ini punya banyak pantai eksotis di wilayah selatan (pakidulan). Dan salah satu yang cukup terkenal adalah puncak guha. 

Puncak. Berarti tempat yang tinggi. Puncak guha sebenarnya adalah tebing di bibir pantai selatan kabupaten Garut. Pantai ini berbatasan dengan samudera Hindia. Wajar saja jika ombaknya besar. Ada guha atau goa nggak? waktu saya ke sana sih nggak nemu.

Senja di sana...
Jika Anda ke sini, jangan harap akan bermain air ataupun pasir. Karena dari tebing ini ke pantai terhalang jurang yang cukup tinggi. 

Pemandangan senja menjadi destinasi utama. Semburat jingga khusuk menanti setiap pengunjung. Tidak perlu resort mahal untuk menikmati senja nan manja ini. Cukup membayar biaya parkir yang kadang tak ada kalau di musim sepi pengunjung. 

Angin di sini cukup kencang. Jadi siapkan jaket atau baju hangat, untuk berjaga-jaga kalau Anda masuk angin. Sayang, keindahan pemandangan ini terhalang pagar besi perumahan. Pagar setinggi dada orang dewasa ini mungkin untuk keselamatan. Tapi bener-bener mengganggu keindahan pemandangan sunset-nya.

Oh iya, konon puncak guha pernah dijadikan lokasi shooting sebuah film. Nggak heran karena pemandangannya benar-benar menawan. Untuk para pecandu senja, kunjungi Garut selatan, Puncak Guha.

Foto oleh Saya sendiri
 

Posting Komentar untuk "Puncak Guha Garut"